Sabtu, 26 November 2016

Cara Membuat Paper Case

Handphone, atau sekarang kita seharusnya menyebutnya smartphone, adalah barang wajib yang selalu kita bawa ke mana-mana. Baik sekolah, kerja, bermain, piknik, dan hal-hal lainnya. Nah, oleh karena ia selalu menempel kemanapun kita pergi, tentunya ia juga merupakan representasi dari diri kita, dari bagaimana gaya kita dan case adalah salah satu hal favorit untuk menunjukkannya. Kita yang suka korea, pasti mencari case tentangnya, kita yang suka kartun juga begitu, hal yang sama terjadi pada yang lain.
Paper case

Akan tetapi, permasalahanya, apakah case yang kita inginkan tersedia di pasaran? nah, jika tidak, membuatnya adalah salah satu hal terbaik. Selain lebih murah, desain nya pun bisa sesuai kemauan kita. yuk kita simak cara membuat paper case nya.
Bahan:
  • Case bening
  • kertas
  • printer
  • art knife dan cutting mat (bisa dibeli disini)
Cara membuat paper case:
paper case a
  1. Cari gambar yang kita inginkan bisa searching di google, menggambar sendiri di photoshop, menggambar tangan atau lainnya. Sesuaikan ukuran gambar dengan ukuran hp kita sehingga hasilnya nanti akan lebih rapi dan sempurna.
  2. Setelah mendapatkan gambar yang diinginkan, cetak gambar tersebut dengan menggunakan printer. Semakin bagus kualitas printer, maka akan semakin bagus pula cetakan yang dihasilkan.
  3. Potong kertas hasil printeran kita dengan cara mengukurnya dahulu dengan ukuran case sebenanrnya kemudian tracing menggunakan pensil lalu potong menggunakan gunting atau bisa langsung memakai art knife.
  4. Gunakan art knife dn cutting mat untuk memotong lubang kamera. Inilah kegunaanya art knife dan cutting mat, karena dengan menggunakan kedua bahan itu, kita dapat memotong lebih mudah dan presisi, passss banget.
Nah, setelah jadi, masukkan paper case kita ke bagian dalam case bening dengan gambar menghadap keluar lalu pasang deh hp nya. jadiii
Semoga cara membuat paper case nya bermanfaat.

 http://www.diymagz.com/cara-membuat-paper-case/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar